Aktor super-mirip musisi legendaris dalam layar lebar sudah kerap muncul. Tapi rasa-rasanya mereka-mereka inilah yang paling memorable karena totalitas para aktor tersebut memerankan musisi tenar dengan kisah kompleks.banner-ads

So, kita mulai langsung aja ya aktor dengan totalitas tanpa batas memerankan para vokalis band yang legendaris dan meninggal.

1. Michael Pitt - Kurt Cobain

Baca Juga: Knives Out 2 yang Makin Kental Aroma Marvel





Sebagai aktor, Michael Pitt sudah malang-melintang di Hollywood. Tapi ia beruntung memerankan sempat Kurt Cobain di film Last Days garapan Gus Van Sant. Dalam premis itu, Kurt disebutkan sebagai Blake. Michael Pitt sukses dan sempurna meniru perawakan Cobain sampai ke masalah vokal. Last Days menceritakan kisah-kisah terakhir pentolan Nirvana itu yang penuh rasa depresi sampai akhirnya menembakkan laras panjang Remington 11 ke langit-langit mulutnya.

2. Andre Benjamin aka Andre 3000 - Jimi Hendrix



Potret hidup legenda Blues, Jimi Hendrix pernah dihadirkan dalam film By My Side. Aktornya adalah Andre Benjamin atau lebih dikenal sebagai rapper Andre 3000. Dengan sulap make up serta didukung paras asli Andre yang memang mirip Jimi, film By My Side menceritakan kisah gitaris dan vokalis nyentrik ini dengan personal. Andre juga terlihat meyakinkan kala adegan mencabik-cabik gitar stratocasternya seperti sang legenda.

3. Val Kilmer - Jim Morrison



Sebelum terkenal memerankan Bruce Wayne atau film lainnya, Val Kilmer pernah sukses besar saat memerankan kisah hidup band The Doors. Kilmer memerankan vokalis band legendaris yang mati mengenaskan di kamar hotel, Jim Morrison. Ajaibnya, wajah dan suara Val Kilmer memang 11/12 bro sama Jim. Ditambah sorot mata tajamnya dan aksi panggungnya sebagai Jim, Kilmer cukup sukses menduplikat pelantun 'Light My Fire' tersebut.

4. Rami Malek - Freddie Mercury



Nggak salah studio memilih Rami Malek jadi Freddie Mercury untuk film Bohemian Rhapsody. Rami Malek langsung unjuk kualitas pol-polan ketika mendapat role utama dengan hasil langsung diganjar aktor terbaik Oscar lantaran sukses dan mirip banget memerankan frontman Queen.

5. Gary Oldman - Sid Vicious



Sebelum Gary Oldman menang Oscar dengan peran mengagumkan dan jadi opsir/komisaris Gordon di semesta Batman, ia pernah memukau kala memerankan Sid Vicious, bassist Sex Pistols yang kontroversial. Di film bertajuk Sid and Nancy itu ia tampil dengan perawakan kurus dan rambut punk total. Oldman dianggap sangat sukses memerankan musisi yang lebih lekat dengan sensasi ketimbang prestasi tersebut.