Penembak jitu Ok-Yoon adalah pemimpin dari kelompok pembunuh tersebut. Dia mengambil tugas ini karena memiliki keinginan kuat untuk mewujudkan kemerdekaan Korea.
Namun rencana mereka terancam oleh pengkhianat dalam kelompok mereka dan juga pasukan musuh yang memburu mereka. Film box office Korea Selatan ini disutradarai Choi Dong-Hoon dengan bintang utama Gianna Jun, Lee Jung-jae, dan Ha Jung-woo.
Dengan set megah, bintang papan atas dan semangat patriotisme, ‘Assasination’ memiliki segala unsur untuk menggapai kesuksesan di pasar lokal. Film ini sudah mengumpulkan pendapatan total US$ 77 juta atau saat ini sekitar Rp 1 triliun.
Ketika dirilis di Korea saat pekan pertama, film itu bahkan mengalahkan pendapatan 'Avengers; Age of Ultron’ di sana. Keren ya?
Nah, buat kamu yang punya pacar hobi nonton film Korea boleh lah ajak doi ke bioskop nonton film ini.
