Banyak orang yang bertanya-tanya The Room ini film apa sih? secara garis besar, film ini ceritain tentang Johny (Tommy Wiseau) sebagai bankir yang sukses dan menjalin cinta dengan tunangannya Lisa (Juliette Danielle). Namun ternyata Lisa berselingkuh dengan teman Tommy yaitu Mark (Greg Sestero). Tapi, sayangnya banyak banget yang menyebut jika film ini merupakan terburuk sepanjang masa. Padahal, di balik pembuatan film ini cukup mencengangkan loh bro.

banner-ads

Fakta Mencengangkan dari Film yang Dianggap Terburuk Sepanjang Masa

 

Habiskan 6 juta dollar

Film ini menghabiskan dana sebesar 6 juta dolar atau setara Rp 82,5 miliar rupiah pada saat itu. Sayangnya, dengan dana sebesar itu, film ini malah mendapat predikat film terburuk sepanjang masa.

 

Tommy Wiseau Bukanlah Nama Asli

Banyak orang percaya kalo Wiseau berasal dari bahasa Prancis oiseau yang berarti burung. Penambahan huruf 'w' di depan berasal dari Wieczor yang merupakan nama aslinya. Doi sendiri dijuluki sebagai 'The Birdman' karena menjual beberapa mainan burung saat tinggal di Prancis.

 

Sewa Billboard Selama 5 Tahun Untuk Promo Film

Tommy rela menyewa billboard selama kurang lebih lima tahun setelah filmnya gagal masuk Oscar pada masa itu. Iklan di billboard itu dibiayainya sendiri dengan harga sebulan 5 ribu dollar per bulan atau setara dengan Rp 69 juta rupiah per bulan. Kalo dihitung-hitung, dalam waktu lima tahun, Tommy mengeluarkan duit sekitar Rp 4,1 miliar untuk sewa billboard.