banner-ads

LA Indie Movie menampilkan berbagai macam film pendek dengan variasi genre. Salah satu yang menarik adalah fim komedi 'Wawancara' yang menampilkan banyak bintang stand up comedy Indonesia.

Cerita berkisah tentang seorang pria bernama Bodan yang sudah sering melamar kerja, namun dia gagal terus karena kejujurannya saat diwawancara, dan. Suatu ketika, dia berhasil diterima kerja tapi dengan cara berbohong menutupi kekurangannya.

"Tapi saat hari pertama masuk kerja, dia mendapatkan bahwa ada sesuatu yang terjadi di perusahaan itu. Untuk lebih jelasnya harus nonton," kata sutradara Adjis Doa Ibu dari Jaga Image Production.

Adjis menginginkan sebagian besar pemeran filmnya dimainkan oleh stand up comedian, kecuali pemeran perempuan. "Ada Kemal Pahlevi, Abdul Arsyad, Denny Gito, banyak  banget yang main di sini semua stand up comedian," lanjut Adjis.

Dalam memproduksi film 'Wawancara', Adjis merasa punya tantangan di tiap scene. Berbeda dengan produksi film panjang yang bisa nabung adegan, di film pendek ini dia memiliki visi agar tiap adegan memiliki goal, bukan sekadar pelengkap durasi.

Bagaimana keseruan dan aksi kocak para stand up comedian di film tersebut? 'Wawancara' akan diputar perdana bersama tujuh film pendek LA Indie Movie lainnya pada 23 Maret mendatang di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta, mulai pukul 20.30 WIB. 

Loe pun mendapat kesempatan untuk bisa ikut hadir di premiere delapan film pendek ini. Caranya? Stay tune terus di media sosial La-Lights!