Transformers: The Last Knight saat ini sudah muncul di bioskop seluruh dunia termasuk Indonesia. Bagi para penggemar Transformers khususnya pria, pasti menunggu-nunggu siapa wanita seksi yang kembali memerankan film itu. Ya karena enggak dipungkiri wanita di film Transformers sendiri cantik-cantik dan menjadi bumbu penyedap dalam film itu. 

banner-ads

Saat film pertama dan kedua Transformers, karakter Mikaela Banes yang diperankan Megan Fox telah mencuri perhatian penonton. Nah, di film ketiga, Megan Fox diganti oleh wanita baru. Begitu juga ketika film keempat dan kelima Transformers. Michael Bay memang sengaja memberikan variasi suguhan kepada para penonton pria.

Walaupun begitu, enggak ada salahnya dong kalo gue kembali membahas wanita-wanita cantik yang pernah memperindah film Transformers selama ini.

 

Mikaela Banes (Megan Fox)

Mikaela Banes pertama kali muncul di film Transformers sebagai seorang gadis yang membuat Sam Witwicky (Shia LaBeouf) jatuh cinta. Dalam film itu, awalnya Mikaela enggak mau dekat sama Sam. Ia jadi terlibat dalam lingkaran Transformers setelah Optimus Prime dan kawan-kawannya membutuhkan bantuan Sam.

Nah di film kedua, Transformers: Revenge of the Fallen, Mikaela udah resmi nih jadi kekasih Sam. Ia pun ikut berjuang melawan dominasi The Fallen. Sayangnya, Megan Fox tak bisa tampil di film ketiga. Karena apa? Megan dipecat lantaran memberikan pernyataan jika bekerja di bawah Michael Bay (sutradara Transformers) sama seperti menjadi bawahan Hitler.

 

Carly Spencer (Rosie Huntington-Whiteley)

Awalnya fans sangat terkejut nih saat tau Megan Fox diganti oleh Rosie Huntington-Whiteley sebagai Carly Spencer di film ketiga, Transformers: Dark of the Moon. Tapi untungnya Rosie bisa membawakan perannya sebagai kekasih baru Sam itu dengan cukup baik.

 

Tessa Yeager (Nicola Peltz)

Di film keempat Transformers, Transformers: Age of Extinction, enggak lagi fokus sama Sam Witwicky setelah Shia LaBeouf mengumumkan tak lagi bergabung dengan waralaba Transformers. Gantinya, karakter utama diperankan oleh Mark Wahlberg yang berperan sebagai Cade Yeager. Cade punya putri bernama Tessa Yeager yang diperankan Nicola Peltz.

Sosok Tessa Yeager di film ini terbilang heroik. Bersama ayah dan kekasihnya, Shane Dyson (Jack Reynor), Tessa bahu membahu dalam melawan Decepticon. Semangat Tessa dalam film ini mengingatkan penonton terhadap aksi berani dari Mikaela.

 

Viviane Wembly (Laura Haddock)

Lo pasti enggak ada yang mengira kalo di Transformers: The Last Knight bakal kembali memiliki karakter utama wanita baru bernama Viviane Wembly yang diperankan Laura Haddock. Sementara Tessa Yeager sengaja enggak dimunculkan karena alasan keamanan oleh sang ayah, Cade.

Viviane merupakan profesor Sastra Inggris di Universitas Oxford. Ia memiliki masa lalu dan garis keluarga yang misterius. Figur wanita pemberani kembali dimunculkan melalui Viviane. Ketika Decepticon lagi-lagi mengancam umat manusia, ia ikut berjuang dengan Cade dalam kembali menenteramkan Bumi.