The Amazing Spider-Man 2 mengejutkan banyak orang dengan penurunan prestasinya jika dibandingkan dengan film The Amazing Spider-Man yang pertama. Hal yang menjadi pertanyaan, apa sih yang menyebabkan film ini begitu minim apresiasi dari para penonton?

banner-ads

Akhirnya setelah menunggu beberapa lama, Andrew Garfield pun menjawab sendiri pernyataan ini. Menurutnya, kegagalan film ini dikarenakan pihak studio yang terlalu banyak ikut campur. Salah satunya adalah bikin cerita yang nggak nyambung dengan film pertama.

Garfield menambahkan jika banyak banget orang yang ingin menyusun cerita film ini. Awalnya cerita The Amazing Spider-Man 2 ditulis oleh Alex dan Bob, Garfield sangat menyukainya sebab masih punya koneksi dengan cerita film yang pertama. Namun seiring berjalannya proses syuting, keterikatan cerita tersebut makin hilang dan akhirnya hilang sama sekali.

Salah satu bukti banyaknya perubahan cerita yang terjadi adalah dikeluarkannya Shailene Woodley. Aktris film Divergent tersebut rencananya bakal diplot untuk memerankan karakter Mary Jane Watson.

Meskipun kecewa dengan minimnya apresiasi dari penonton, namun Garfield tetap merasa bersyukur dan bangga atas semua proses yang dijalaninya mulai awal syuting hingga akhirnya rilis.

Mungkin karena hasil yang nggak maksimal ini, kemudian Marvel mengundur jadwal rilis The Amazing Spider-Man 3 yang rencananya bakal tayang pada tahun 2016.