Salah satu rumor terbesar dunia superhero adalah Venom yang bakal berhadapan dengan Spider-Man versi MCU di dalam film Venom 2. Namun hal tersebut jauh dari kata benar karena emang hingga saat ini gak ada sama sekali yang mengkonfirmasi kehadiran Tom Holland di dalamnya. Selain itu, udah terlalu banyak juga rumor yang beredar tentang film ketiga Spider-Man yang mengelilingi sang manusia laba-laba.

Tapi dibandingkan dengan peran murni Doctor Strange yang membuka multiverse untuk Spider-Man, justru Venom lah yang bisa membantu hal tersebut terwujud jika MCU menginginkannya.

Venom emang gak punya kekuatan apapun untuk membuka portal ke dimensi lainnya dan menyebrang semesta. Tapi, ada beberapa kemungkinan yang bisa ditempuh untuk jadi bibit multiverse di dunia Spider-Man lewat film Venom.banner-ads


Tom Holland bisa aja tetap jadi Spider-Man di sekuel Venom ini, hanya saja dirinya tidak memerankan Spidey versi MCU. Emang agak sedikit membingungkan buat fans nantinya, tapi dengan adanya wajah Tom Holland bersamaan dengan Venom, Eddie Brock yang diperankan Tom Hardy seenggaknya udah melihat wajah Peter Parker. Setelah itu, kemungkinan yang bisa ditempuh adalah Venom yang berpindah dimensi setelah terpaksa mengalahkan Carnage dengan cara yang di luar nalar.

Setelah berpindah dimensi inilah Eddie Brock bakal menyadari dirinya berada di semesta yang berbeda dengan wajah Peter Parker yang telah ditemui sebelumnya. Tapi dalam semesta baru tersebut, Tom Holland kemudian sudah kembali memerankan Spider-Man versi MCU.

Kehadirannya di post credit scene juga bakal bisa membantu MCU mempersiapkan multiverse. Mengingat villain Spidey lainnya seperti Morbius dan Vulture terlihat mulai bergabung untuk membentuk satu tim super villain baru. Setelah itu Venom bakal dihadapkan pada situasi memilih untuk bergabung dengan para villain yang lain, atau bekerja sama dengan Spider-Man untuk mengalahkan tim supervillain tersebut.

Menurut lo gimana dengan teori dan kemungkinan tersebut, Bro?