Film Bond 25 akhirnya memberikan informasi resmi soal cerita dan casts yang bakal memerankan tokoh penting di film tersebut. Yang pertama soal spekulasi tentang keterlibatan Rami Malek.

Bintang Mr. Robot dan Bohemian Rhapsody itu dipastikan bakal memerankan karakter villain. Hal itu dia sampaikan dengan rekaman suara.

“Aku pastikan Mr. Bond akan melewati perjalanannya dengan sulit,” kata dia yang kemudian muncul untuk membicarakan karakternya di Good Morning America.

Rami akan segera bergabung dengan para cast dan kru lain di Jamaika. Mereka adalah Dali Benssalah, Billy Magnussen ("Velvet Buzzsaw"), Ana de Armas ("Blade Runner 2049"), Lashana Lynch ("Captain Marvel") dan David Dencik("Quicksand").



Daniel Craig bakal kembali memerankan agen 007, Ralph Fiennes (sebagai M), Naomie Harris (sebagai Moneypenny), Lea Seydeoux (sebagai Madeleine), Ben Whishaw (sebagai Q), Rory Kinnear (sebagai Tanner) dan Jeffrey Wright (sebagai Felix from "Casino Royale" dan "Quantum of Solace”).

Dalam keterangan persnya, MGM menjelaskan plot untuk film Bond 25 yang belum punya judul resmi. Diceritakan kalau Bond sudah pensiun dan menikmati kehidupan di Jamaika. Tapi semua berubah ketika temannya, mantan anggota CIA bernama Felix Leiter, minta bantuan untuk menyelamatkan seorang ilmuan yang diculik. Misi itu membawa Bond bertemu dengan musuh baru yang misterius, yang menguasai teknologi berbahaya.

Bond 25 disutradara Cary Joji Fukunaga. Selain di Jamaika, film ini juga syuting di Norwegia, Italia hingga London. Tunggu tanggal mainnya di bioskop pada 8 April 2020.

banner-ads