Sutradara Matt Reeves akhirnya merilis video yang memperlihatkan Batman versinya. Dalam The Batman, Robert Pattinson memakai kostum pahlawan Gotham yang cukup berbeda dari zirah Batman versi sebelumnya.banner-ads

1. Kayak Zirah Taktikal

Kesan taktikal kental dalam zirah teranyar ini. Ini mengingatkan kepada Batman versi Christian Bale di The Dark Knight kala meminta upgrade ke Lucius Fox.

Wajar karena zirahnya memang mirip kevlar militer. Ini jauh dari kesan komikal versi Ben Affleck desain tim sutradara Zack Snyder.

Yang makin unik adalah lambang kelelawarnya terbilang radikal karena tanpa kepala dan seperti senjata yang terlipat.

Ada juga yang bilang bahwa itu adalah Batarang, senjata andalan Batman yang biasa berada di beltnya.



Dan dugaan lain dan terbilang kuat, lambang itu terbuat dari pistol penjahat yang merenggut nyawa orang tuanya dulu, Martha dan Thomas Wayne.

Pistol itu sebagai peringatan sekaligus pengingat. Tentu warning kepada para kriminal Gotham.

2. Topeng Nuansa Klasik

Makin unik lagi, meski zirah terlihat modern dan sangar, topeng Batman ada kesan kental klasiknya. Jahitan dan bentuknya dibicarakan banyak orang setelah kemunculan perdana Pattinson sebagai Bruce Wayne.

Namun kontroversinya juga ada. Topeng Batman Pattinson terlihat terlalu mirip dengan pahlawan Marvel dari semesta Marvel Knight, Daredevil.



3. Cape Lebih Nyata

Nggak ada yang memungkiri bahwa penampilan Ben Affleck sebagai Batman memang kece. Badan besar dengan otot luar biasa dan kostum komikal bikin ia sempurna sebagai Batman. Tapi cape-nya atau sayap di belakang hampir 90 persen CGI.

Zack Snyder membuat cape Batffleck begitu indah di layar. Tapi sayangnya palsu.

Sementara cape versi Robert Pattinson terlihat sangat nyata dengan tonjolan sedikit di pundak. Diduga Matt Reeves akan memakai metode yang sama dengan Christopher Nolan yang memakai koreografi real.