Belum lama ini Kevin Feige mengumumkan sesuatu yang menyenangkan buat penggemar Deadpool. Film ketiga karakter anti-hero ini bakal resmi jadi bagian dari MCU dan tetap punya rating R.

Rating film adalah salah satu bagian kekuatiran para penggemar Deadpool ketika tau bahwa karakter mereka bakal jadi bagian dari MCU. Disney yang menaunginya terkenal sebagai penyedia film ramah keluarga dan gak mungkin lelucon serta gaya kasar Deadpool cocok untuk audiens Disney. Untungnya, Kevin Feige sang mastermind MCU sendiri yang menyatakan bahwa Deadpool bakal tetap punya ratin R.

Tapi, gimana cara Wade Wilson tiba-tiba berinteraksi dengan para Avengers?banner-ads


Well, ada dua kemungkinan yang bisa terjadi Bro.

Kemungkinan pertama adalah Lizzie Molyneux-Logelin and Wendy Molyneux sebagai penulis cerita Deadpool 3 gak bakal menjelaskan sama sekali kehadiran sang Merc With A Mouth yang tiba-tiba itu. Bisa jadi keduanya bakal membuat plot hole yang ditimbulkan oleh Deadpool ini sebagai bahan lelucon ala Wade Wilson yang emang beda dari film lainnya.

Lalu, kemungkinan kedua bisa jadi melibatkan alat time travel yang dimiliki Wade Wilson dalam adegan post-credit film Deadpool 2.

Dalam adegan tersebut terlihat bahwa Wade Wilson berkali-kali kembali ke masa lalu demi menulis ulang sejarah bahkan memperbaiki hubungan dirinya dengan sang kekasih. Salah satu sejarah yang diubah oleh Deadpool ini disinyalir merupakan yang jadi cikal bakal terbentuknya MCU saat ini.

Nah, kemunculan Deadpool di MCU secara tiba-tiba bisa terjadi karena secara tidak sadar ketika Wade Wilson ‘kembali’ ke masa tempatnya hidup, alur waktu tersebut adalah alur waktu yang berubah dan jadi tempat terjadinya semua kejadian film MCU.


Well, dua teori tadi cuma spekulasi liar yang beredar di kalangan para penggemar. Tapi tentu aja Kevin Feige dan MCU bisa memanfaatkannya karena dua teori tadi terdengar sangat masuk akal walaupun cuma sebuah spekulasi dari para penggemar.