Bicara soal mitos hantu, Indonesia punya banyak ‘kekayaan’; mulai dari pocong, kuntilanak, genderuwo, tuyul dan masih banyak lagi. Nah, di Malaysia sekarang sedang booming film horor berjudul Munafik.
 
Seperti yang udah loe tahu, Indonesia dan Malaysia punya kesamaan akar kebudayaan Melayu. Jadi nggak jarang musisi Indonesia terkenal sampai Malaysia, begitu juga sebaliknya.
 
Sekarang lintas kultur merambah ke film. Munafik bercerita tentang seorang Ustad bernama Adam, yang hidup bahagia bersama Isteri dan anaknya. Adam dikaruniai kemampuan menyembuhkan orang yang kesurupan atau kerasukan roh jahat, meski begitu Adam tetap rendah hati, bro! 
 
 
Suatu hari ia mengalami kecelakaan, yang merenggut nyawa sang Isteri. Adam harus berjuang keras mengatasi rasa dukanya yang mendalam, sampai ia nyaris kehilangan keyakinan pada agamanya. Ia pun berhenti membantu orang karena merasa tidak mampu lagi.
 
Adam kemudian bertemu Maria, seorang wanita kaya yang menderita depresi serta kerasukan roh jahat. Tak ada pilihan bagi Adam kecuali menolongnya, meskipun penuh rintangan. Sejak pertama Adam dan Maria bertemu, banyak hal misterius dan tantangan yang dihadapi Adam, yang menguji kekuatan imannya. 
 
Siapa Maria? Film horor produksi Skop PRoduction Malaysia ini akan tayang di bioskop Indonesia mulai 5 Oktober mendatang. 
 
 
banner-ads