banner-ads

Sutradara J.J. Abrams mendapatkan pujian dari sebagian besar kritikus film dan penggemar fanatik 'Star Wars' karena mampu mengembalikan nostalgia dengan cara yang lebih baik. Tapi apakah film ini sesempurna itu?

Tak ada hal yang sempurna, apalagi film yang bisa memuaskan semua orang. Jika ada yang bisa dinilai kekurangan dari film ini, adalah banyaknya potensi karakter yang tidak maksimal.

Seperti tokoh Captain Phasma yang dimainkan bintang 'Game of Thrones' Gwendoline Christie. Saat tokoh itu pertama kali diperkenalkan dalam masa promosi, banyak penggemar menanti kejutan yang diberikan karakter tersebut.

Tapi ternyata Phasma tidak memiliki peran krusial, atau terlibat dalam adegan intens dengan tokoh lain. Kekecewaan juga mungkin muncul saat penonton melihat trio 'The Raid' yang hanya tampil sekilas tanpa ada adegan pertarungan yang memikat.



Selain itu tokor Supreme Leader Snoke yang dimainkan Andy Serkis disebut-sebut mirip dengan tokoh Voldemort. Snoke adalah pemimpin tertinggi The First Order, kekuatan jahat setelah Empire Galaxy runtuh.

Kalau menurut loe, apa kekurangan film 'Star Wars: The Force Awakens'?