Akhirnya trailer pertama Avengers 4 yang ditunggu-tunggu, rilis juga. Sekuel film Avengers: Infinity War itu diberi judul Avengers: Endgame. Sebelumnya, judul ini sempat jadi misteri.

banner-ads

Tapi, ternyata bro, sebenarnya Marvel itu udah kasih bocoran tentang judul ini lewat film-film yang mereka buat sebelumnya. Cuma kita enggak sadar aja.

Hal itu diungkapkan oleh akun Twitter @MCU_Tweets. Jadi kata "endgame" itu pernah disebut dua kali dalam Marvel Cinematic Universe.

https://twitter.com/MCU_Tweets/status/1071176244597805057/photo/1?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1071176244597805057&ref_url=http%3A%2F%2Fhai.grid.id%2Fread%2F071261921%2Fjudul-avengers-endgame-ternyata-sudah-dibocorkan-sejak-avengers-age-of-ultron-tayang-di-bioskop%3Fpage%3Dall

Gambar yang diposting menampilkan dua adegan dalam dua film berbeda. Pertama, adegan Tony Stark yang tengah berargumen dengan para anggota Avengers dalam film Avengers: Age of Ultron.

Kemudian gambar kedua adalah Doctor Strange dalam film Avengers: Infinity War dengan ucapannya: "We're in the endgame now", beberapa saat sebelum dirinya lenyap karena "jentikan" Thanos.

Enggak cuma itu, para penggemar juga pernah menebak-nebak judul ini lewat sebuah foto misterius yang diposting oleh sang sutradara, Russo Brothers lewat Twitter.

https://twitter.com/GOATfilmpodcast/status/1042858430006886400/photo/1?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1042858430006886400&ref_url=http%3A%2F%2Fhai.grid.id%2Fread%2F071261921%2Fjudul-avengers-endgame-ternyata-sudah-dibocorkan-sejak-avengers-age-of-ultron-tayang-di-bioskop%3Fpage%3Dall

Wah, kebetulan apa enggak yah ini?