Val Kilmer adalah aktor ketiga layar lebar yang meranin Batman setelah Michael Keaton mundur setelah membintangi dua film arahan Tim Burton.banner-ads

Pihak studio sama sekali tak mundur ketika Tim Burton dan kru mundur pasca sukses dua film dan menginginkan film yang lebih mudah diterima anak-anak.

Formulanya ditemukan dengan menggandeng sutradara Joel Schumacher serta Kilmer sebagai Bruce Wayne baru.

Baca Juga: Rick English, Stunt Spesialis Batman dengan Batpod!





Sayangnya film Batman Forever tak memuaskan Kilmer sebagai aktor utama.

Ia langsung mundur usai mendapat tawaran kedua kali dalam proyek Batman & Robin.

Ada alasan yang baru terungkap oleh aktor berambut pirang tersebut. Ia ternyata sangat geram dengan desain Batsuit versinya.

"Semua kebahagiaan masa kecil yang saya miliki dihancurkan oleh kenyataan Batsuit," blak-blakan Kilmer dalam film dokumenter tentangnya.

"Setiap bocah laki-laki ingin menjadi Batman. Mereka sebenarnya mau menjadi dia, tetapi tidak harus memerankannya di film," jelas Kilmer.



Terlepas dari pengakuan Kilmer, Batsuit versi mendiang sutradara Joel memang kontroversial.

Bahkan George Clooney, Batman yang menggantikan Kilmer menilai desain puting dalam Batsuit era Joel adalah kekonyolan mutlak yang pernah ada.

Dua Batsuit Joel baik yang dimainkan Kilmer dan Clooney memiliki puting, sedangkan ketika Batman diambil-alih oleh Christopher Nolan dan marwahnya dikembalikan ke derajat tertinggi, kostum Batsuit justru tampak gagah dan taktis kembali.