Entah agar punya korelasi atau emang pelit, tapi sepertinya Marvel emang sengaja merilis video teaser film terbarunya, Ant-Man, dalam ukuran yang benar-benar mini. Rilis pada 2 Januari kemarin, cuplikan singkat tersebut sukses membuat para penonton penasaran. Video tersebut sendiri hanya berisi 10 shot dan juga berdurasi sekitar 17 detik aja.

banner-ads

Tapi, di akhir teaser, Marvel mengatakan bakal segera merilis versi yang sesungguhnya pada tanggal 6 Januari mendatang. Direncanakan, cuplikan video tersebut bakal diluncurkan pertama kali di Marvel TV Show, Agent Carter di ABC.

Melihat teaser dalam ukuran ini emang unik. Marvel seolah-olah ingin mengatakan jika hanya semut yang bakal puas melihatnya. Tapi, siapa yang menyangka jika strategi perusahaan komik ini sukses besar. Pada hari pertama rilis, teaser ini sukses ditonton nggak kurang dari 1,7 juta viewer. Bahkan saat ini udah mencapai angka 2,9 juta.

Berkat strategi unik ini, banyak orang tertawa dan menganggap Marvel melakukan hal yang konyol. Namun begitu, hal ini nggak mengurangi rasa penasaran para penonton akan kemunculan si manusia semut.

Ant-Man sendiri direncanakan bakal dirilis pada Juli 2015 mendatang. Masih cukup lama juga ya, untungnya Marvel bakal merilis teaser versi manusianya dalam beberapa hari ke depan untuk memuaskan rasa penasaran.