Sebagai musisi, inspirasi bisa untuk apa aja. Entah lirik, judul lagu, atau bahkan nama band! Inspirasi pun bisa datang dari mana aja termasuk binatang. Well, para musisi berikut menamai band mereka dengan nama hewan dan berhasil melejit menghasilkan karya-karya yang keren abis. Siapa aja mereka? Check this out!

banner-ads

The Eagles

Penggemar musik-musik old sepertinya nggak bakal melewatkan band bentukan tahun 1971 bernama The Eagles. Memakai nama salah satu jenis burung paling mematikan di dunia, band ini sukses dengan menelurkan berbagai single keren salah satunya adalah Hotel California yang fenomenal bahkan masih sering banget diputar hingga saat ini.

Owl City

Penikmat lagu-lagu dengan sentuhan elektronik seperti Fireflies pasti udah nggak asing lagi dengan Owl City. Band project individu Adam Young ini seperti memberi warna berbeda dari banyaknya musik yang ada. Selain pernah rilis album keren, Owl City pernah berkolaborasi dengan beberapa musisi beken misalnya Mark Hoppus lewat single berjudul Dementia.

Scorpions

List band dengan nama hewan nggak bakal lengkap tanpa menyebutkan Scorpions. Dibentuk pada tahun 1965, band bentukan asal Hannover, Jerman ini akrab banget di telinga para penikmat musik lawas. Single seperti Always Somewhere maupun Wind Of Change sukses bikin Scorpions awet eksis hingga saat ini.

Inspiration comes from everywhere, right? Gerak cepat dan manfaatkan agar bisa jadi sesuatu untukmu!