Acara LA Meets The Labels yang digelar gigsnya di Yesterday Backyard (9/2) jadi temu kangen para alumnusnya. Dengan penampilan Franco, Pepperkiss, Wai Rejected dan Kalua Sukses jadi ajang reunian setelah 1 tahun lebih tak bertemu.
 
Dibuka dengan penampilan pertama, sentuhhan melow cinta-cintaan dari duo pop Rnb Ambon asal Jakarta, Franco. Berhasil mengundang daya pikat penonton untuk lebih kedalam venue Yesterday Backyard.
 
"Kita sih positif kebanyak kisah pribadi jatuh cinta jadi gitu nah, sekarang kita bawain lagu "Cantik Mu", kebetulan saya yang nyiptain," ujar Antony sang gitaris Franco. 
 
 
Sukses dengan itu, penampilan Pepperkiss hibur pengunjung cafe. Dengan membawakan 4 lagu, nyanyiannya Gita Cs yang up beat membuat suasana dingin Jakarta semakin hangat, dibikinya band asal kota kembang itu.
 
"Ini, lagunya adalah buat sesorang yang di phpin galau," buka Gita sang vokalis mengawali penampilan. 'Menunggu Mu' pun jadi andalan Pepperkiss dengan permainan sequensernya yang lumayan menonjol.
 
Dilanjutkan penampilan band yang kental dengan Brit Pop keras, Wai Rejected tampil paling berisik dan atraktif pada malam itu. Dengan permainan Synthzer dan gitar yang dibawakan Teo cukup menaikan sisi Psyhcodelic dan menyetabikan alunan kencang gebukan drum yang ngegrunge.
 
Panampilan energik nan santai kental reggae pop akhirnya muncul, dibuka dengan penampilan Jawir Cs yang tergabung dalam Kalua. membawakan 6 lagu secara berurutan, Kalua tutup LA Meets The Label malam itu.
banner-ads