Sebagian dari lo pasti udah tau dong Troye Sivan siapa? Penyanyi yang lahir di Afrika Selatan pada 1995  ini pindah ke Australia pada usia dua tahun. Dirinya juga terbilang sukses di dunia musik.

banner-ads

Selain terkenal sebagai penyanyi, dirinya juga ternyata pernah menjadi aktor loh, Bro. Dia pernah bermain sebagai Logan (Wolverine) semasa muda di film X-Men Origins: Wolverine.

Troye juga punya sebuah channel Youtube yang sekarang sudah punya lebih dari 7 juta subscribers sampai sekarang.

Meski sempat menjadi aktor dan punya channel Youtube yang terbilang besar, menurutnya musik tetap jadi passion dirinya.

“It’s the thing I love the most!” katanya.

Dalam sebuah kesempatan wawancara bersama The Towleroad dia mengungkapkan apa yang ia suka dan gak suka ketika melakukan tur musik.

Sebagai musisi terkenal, tentu saja dirinya harus menjalani konser-konser ke tempat lain ketika diundang. Salah satunya adalah We The Fest (WTF) 2019 pada 19-21 Juli mendatang di Jakarta International Expo, Kemayoran.

“Hal yang paling gue suka ketika melakukan tour adalah datang ke kota-kota tujuan dan yang terpenting naik ke atas panggung untuk melakukan pertunjukan,” kata Troy.

“Gue cuma benci jet lag, itu melelahkan,” tambahnya ketika ditanya soal tur musik.

Buat lo yang mau nonton langsung Troye Sivan, langsung aja beli tiketnya. 

Lo juga bisa follow dan pantengin terus media sosial @LAZone.id di instagram karena gue akan bagi-bagi tiket gratis buat lo!
 

Gimana Bro, lo bakal datang ke WTF 2019 nanti kan?