Supergrup asal Bandung, Mooner merilis album debutnya 'Tabiat' pada akhir pekan ini. Mooner pun menggelar hajatan untuk merayakan dirilisnya 'Tabiat'. 

Mooner menggelar sebuah konser yang dikasih titel 'NasiPadangEverday'. Titel itu diambil untuk mengapresiasi 'jasa' dari Nasi Padang. 

Makanan menjadi khas Negeri Minangkabau itu disebut selalu menjadi konsumsi utama Mooner. Mulai dari latihan, workshop hingga rekaman album baru pun menu makanan selalu Nasi Padang. 



'NasiPadangEverday' mengambil tempat di Verde Resto and Lounge. Untuk tiket sendiri dengan harga Rp 100 ribu. 

Meski masih baru, tapi sebenarnya Mooner udah punya taringnya sendiri. Hal itu melihat dari masing-masing personel yang sebenarnya udah ternar.

Dimulai dari sang vokalis yaitu Rekti yang merupakan pentolah grup band rock The S.I.G.I.T. Kemudian adalah Pratama Kusuma Putra dari Sigmun, Absar Labeh dari The Slave plus personel Sarasvati yaitu Marshella Safira. 

banner-ads