banner-ads

Berkat aktingnya di Room, Brie Larson sukses meraih penghargaan Best Actress di Oscar 2016. Nggak cuma handal berakting, Brie ternyata punya keahlian lain. 

Aktris cantik asal Amerika Serikat itu ternyata mahir juga bermain turn table. Sehari-harinya, Brie juga aktif jadi DJ.

Brie mengaku sudah lama menaruh minat pada profesi DJ. Ia pun berpikir suatu saat nanti mau jadi DJ profesional. 

"Saya ingin mencoaba DJ lebih dalam lagi. Bukan cuma sekadar main tapi memang tahu kenapa saya ingin main (DJ)," ucapnya kepada Billboard. 

Hebohnya, Brie sempat memposting sebuah video bagaimana ia nge-DJ. Tentu aja, video itu jadi perbincangan di media sosial.