Taylor Swift sempat jadi sorotan saat menolak lagunya masuk ke situs streaming Spotify. Nggak cuma Spotify, Swift sempat nolak lagunya dimasukkin ke situs Apple Music.

banner-ads

Alasannya, masukin lagu ke situs streaming disebut Swift nggak terlalu menguntungkan. Ucapannya itu pun sempat ngebuat Swift dilabelin 'mata duitan'.

Swift sendiri sepertinya agak sensi sama sebutan itu. Pelantun 'Shake It Off' itu ngejelasin bahwa semua dalam kariernya emang butuh perhitungan

Tapi nggak juga bisa orang nge-judge mata duitan juga dong. Buktinya, Swift juga suka kok terlibat dalam kegiatan sosial.

"Faktanya gue selalu pikirin buat semua karier gue. Ada yang bisa tenar karena nggak sengaja, tapi gue ngebangun kariernya gue dengan kerja keras," tuturnya kepada CQ Magazine.

Penyanyi yang ngawalin karier dari dunia musik country itu pun mau semua kariernya berjalan dengan baik. Swift bosan kalau selalu diibaratkan sebagai sosok penyanyi antagonis.