Airport Radio seakan tak henti membuat kejutan, usai menunjukan eksistensi mereka di kancah permusikan internasional dengan memenangkan penghargaan bergengsi di ajang Asia Pacific VOICE Independent Music Award (AVIMA) untuk Kategori 'Thank You for Existing Becoz Your Music Makes Each Day Worth Waking Up To' (Most Inventive, Innovative and Creative Indie Act). Finalis indiefest 2006 ini membuat gebrakan baru dengan tampil di sebuah ajang musik cutting edge tanah air. Ajang itu bernama Indonesia Cutting Edge Music Awards (ICEMA). Dan Airport Radio melalui single 'Lonely When I'm Better' dijagokan masuk sebagai nominator untuk Kategori Favorite Electronica Song. Tercatat pula beberapa grup musik bergenre sejenis yang menemani Airport Radio di kategori ini sebagai nominator, diantaranya Elemental Gaze, Goodnight Electric, DVD BOY, Agrikulture, Bottle Smoker dan beberapa grup musik lainnya. Kesempatan ini nampaknya dapat menjadi kesempatan baru berikutnya untuk semakin mencetak kesuksesan dalam perjalanan bermusik band asal Jogjakarta yang belum lama ini merilis album perdananya yang bertitel 'Turun Rupa Dalam Cahaya'. So, buat mereka yang mengaku penggemar berat AIDA (Airport Radio) segera saja pilih dan dukung mereka di ajang ini. Dan dengan begitu dukungan kalian sebagai fans dapat dirasakan oleh Airport Radio secara langsung. [rsk] Sumber: icema.co.id Sumber gambar: myspace.combanner-ads