Teknoup.com --- Apple memiliki rencana untuk memperluas kekuasaan asisten pribadi iOS, Siri, seperti ke koleksi foto-foto di library pengguna, sesuai dengan pengajuan paten yang ditemukan AppleInsider. Di dokumen ini tertulis kalimat ''sebuah metode untuk pencarian gambar menggunakan asisten digital berbasis suara.''

banner-ads

Pengguna dapat memberikan tag ke foto-foto yang mereka ambil, seperti kalimat ''inilah aku di pantai,'' dengan beberapa foto lain dengan lokasi geografis yang sama. Siri akan mengenali muka, gedung, dan pemandangan yang ada di foto untuk menjadi kata kunci di Camera Roll iOS. Dengan ini jika pengguna ingin melihat foto tersebut cukup mengatakan ''tunjukkan fotoku di pantai''.

Pengajuan paten ini dilakukan bulan Maret kemarin, jadi jika direalisasikan kemungkinan fitur ini tidak untuk iOS 7, iOS 8 mungkin?