Merdeka.com --- Rencana aktor Hollywood, Ashton Kutcher, untuk menjejaki dunia teknologi akhirnya terwujud juga. Kini, dirinya resmi diangkat sebagai 'karyawan' Lenovo, penyedia produk teknologi asal negeri tirai bambu China. Seperti yang dilansir oleh Mashable (29/10), Lenovo pada Selasa kemarin mengeluarkan sebuah tweet bergambar yang mungkin akan mengejutkan banyak orang. Pasalnya, dalam gambar tersebut terlihat jelas ID Card karyawan Lenovo dengan nama Ashton Kutcher. Dalam ID Card tersebut, Kutcher yang baru saja membintangi film Jobs tersebut dituliskan menjadi insinyur produk Lenovo. Fotonya pun dengan jelas terlihat sehingga hal ini memastikan bahwa Ashton Kucther yang asli-lah yang kini jadi pegawai Lenovo. Adapun seperti yang telah diberitakan sebelumnya, langkah ini memang dilakukan Lenovo untuk mengembangkan kampanye #Betterway global livestream. Itu merupakan acara khusus yang diselenggarakan produsen teknologi China tersebut untuk merilis berbagai produk barunya. Ashton Kucther sendiri akan melakukan debutnya di Lenovo dengan muncul di acara tersebut. Acara ini sedianya akan diselenggarakan malam ini di YouTube Space LA di Los Angeles Space. Kutcher sendiri bukan pesohor pertama yang dipekerjakan industri teknologi untuk menjadi pegawai tetap. Sebelumnya, diva pop Amerika Serikat, Alicia Keys juga diangkat BlackBerry untuk menjadi direktur kreatif sesaat setelah BlackBerry 10 diluncurkan.banner-ads