Talkmen.com --- Cinta dan ambisi merupakan hal yang beda tipis karena keduanya berada dalam rasa.

banner-ads

Timbulnya cinta bisa dibarengi dengan berbagai keinginan dan harapan dari dalam diri. Rasa cinta akan menyelimuti jiwa hingga selalu ingat, kangen, rasa ingin ngobrol dan sebagainya.

Bisa juga itu hanyalah sebuah ambisi atau keinginan dari dalam diri yang saat ini sedang membutuhkan sesuatu sebagai tempat mencurahkan rasa, bertukar cerita. 

Kenali dan identifikasilah perasaan yang ada dalam diri Anda ketika berada bersama sang pujaan hati. Jangan sampai menyalahartikan perasaan Anda tersebut. Jika Anda hanya sebatas kangen, ingin terus bertukar cerita dan bertatap muka, ingin memiliki orang tersebut sepenuhnya, bahkan jika Anda merasa marah ketika orang yang Anda sukai dekat dengan orang lain meskipun itu hanyalah seorang teman, mungkin itu hanyalah sebuah ambisi.

Ketika Anda mulai melakukan hal-hal yang didorong oleh ambisi Anda, maka lama kelamaan Anda akan semakin jauh dengan orang yang Anda sukai karena ia akan merasa terganggu dengan sikap Anda tersebut.