Merdeka.com --- Kuil Harimau atau biasa disebut Wat Pha Luang Ta Bua, adalah sebuah kuil Buddha Theravada di Thailand. Di tempat ini, Anda bisa mengelus dan memeluk harimau seperti apa yang biasa Anda lakukan pada kucing. Itulah mengapa tempat ini dianggap sangat menarik untuk dikunjungi. 

Wat Pha Luang Ta Bua telah menjadi tempat perlindungan bagi banyak hewan langka, termasuk harimau. Seperti dikutip dari odditycentral, kuil yang terletak di distrik Saiyok, Provinsi Kanchanaburi, Thailand, ini didirikan pada tahun 1994 sebagai sebuah kuil hutan, di mana hewan bisa menemukan tempat suci untuk hidup.

banner-ads

DSC_0311

Pada tahun 1999, kuil ini menerima anak harimau pertama mereka, yang meninggal tak lama setelah. Tetapi kemudian mereka terus menerima anak harimau dari desa sekitarnya. Bayi-bayi itu kehilangan ibu mereka karena perburuan liar di hutan.

el

28743_original

Selama bertahun-tahun, kuil ini berusaha mengumpulkan dana untuk menampung 12 harimau dewasa dan 4 anaknya. Mereka biasanya tinggal di kandang dan sekali dalam sehari mereka dibawa ke sebuah tambang di dekatnya, di mana mereka bisa berkeliaran dengan bebas.

Para wisatawan dapat mengamati harimau-harimau itu dari kejauhan 10 meter dan kadang-kadang mereka juga diizinkan untuk mendekati kawanan harimau itu. Sejauh ini, hanya ada satu kasus penyerangan yang terjadi pada wisatawan.

Punya nyali untuk bermain dan mengelus hewan buas ini dari dekat?