Tidak percuma menjadi band yang bertahan dalam rentang waktu sekian tahun jika selama itu pula band tersebut mampu memberikan karya dan kualitas musik yang baik untuk para penikmatnya. Hal inipula yang terjadi dengan Hollywood Nobody, sebuah band asal Bandung yang kini menyediakan single terbaru 'Telescope' dari album terbaru mereka. Single ini dipersilahkan untuk diunduh secara gratis di sebuah webzine kenamaan, Deathrockstar.info. Setelah eksis lima tahun berkarya Hollywood Nobody pun sukses merilis album teranyarnya yang bertitel 'Everything Happen For A Reason'. Dimana single 'Telescope' tersebut tergabung di dalamnya. Dan album ini seolah menjadi rangkuman perjalanan mereka dalam kurun waktu tersebut. Hollywood Nobody Didirikan tepatnya pada tanggal 29 September 2005, dengan formasi Dian Safitri Irawan (vokal), Romy Febriansyah (gitar), Irma Wahyuni aka Iru (keyboard), Luthfi Erizka (drum) dan Dendy Revolusi (bass). Dengan memainkan musik Bossanova yang mendapat sentuhan akustik dan synthesizer, debut mereka di ajang L.A. Indiefest mengantar mereka sebagai salah satu finalis di ajang tersebut. Hingga akhirnya band ini pun mampu menyelesaikan full album pertama mereka di bawah FFWD Records dan salah satu label indie berpengaruh di negeri ginseng Korea. Launching album 'Everything Happen For A Reason' sendiri sudah digelar berbarengan dengan launching album 'Let A Thousand Flowers Bloom'nya Homogenic di Dago Tea House bandung, pada Sabtu 17 April lalu. [rsk] Sumber: deathrockstar.info, formagz.com Sumber gambar: myspace.com

banner-ads