Ada aja cara politikus menarik simpatisan. Contohnya Presiden Barak Obama yang akan menjadi tokoh kartun di film dokumenter ditayangkan oleh Cartoon Network. Kemunculan Obama di film ini ditujukan untuk mendorong anak-anak korban kekerasan dan masyarakat agar lebih berani berbicara. Obama menyatakan jika ia berbicara bukan hanya sebagai seorang presiden, tapi juga sebagai seorang ayah yang prihatin dan sangat peduli akan kasus kekerasan yang semakin sering terjadi. Dalam film yang berdurasi 30 menit ini, Obama mengajak para orang tua dan masyarakat untuk memerangi tindak kekerasan apapun kepada anak-anak. Menurut data Departemen Pendidikan AS tahun 2009, kasus kekerasan di negara Amerika Serikat mengalami peningkatan selama dibandingkan beberapa tahun terakhir. Setidaknya hampir seperempat anak usia 12- 18 tahun menjadi korban kekerasan, dan pelakunya biasanya adalah orang sekitar mereka. Film dokumenter ini akan ditayangkan pada hari minggu waktu setempat. Berbagai kisah akan diangkat dalam film ini, diantaranya cerita-cerita dari anak-anak yang menjadi korban kekerasan dan juga wawancara dengan para selebriti, atlet, anak yang menjadi saksi kekerasan, orang tua dan tak ketinggalan guru yang berperan aktif dalam hidup anak-anak.   Source: reutersbanner-ads