Teknoup.com --- Beberapa hari lalu beredar bocoran informasi tentang spesifikasi yang akan diusung perangkat BlackBerry murah dengan nama kode "Jakarta". Baru-baru ini sebuah gambar yang diduga adalah wujud BlackBerry Jakarta beredar di internet.

banner-ads

Dilaporkan situs N4BB, wujud perangkat tersebut berbentuk full-touchscreen seperti tipe Z10. Situs ini mengatakan bahwa BlackBerry Jakarta bakal dipasarkan dengan nama Z3.

Belum ada konfirmasi resmi apakah gambar tersebut adalah wujud BlackBerry Jakarta atau hanya olah digital saja. Sebelumnya dikabarkan bahwa perangkat yang ditujukan untuk pasar negara berkembang itu bertipe QWERTY, atau memiliki keyboard fisik seperti pada Q10 dan Q5.

blackberryjkt

Rumornya, BlackBerry Jakarta akan dipasarkan pada kisaran harga $150. Mitra baru BlackBerry yang memproduksi perangkat ini, Foxconn, pernah menyebut bahwa akan ada BlackBerry baru di akhir Februari 2014. Kemungkinan waktu peluncurannya bertepatan pada ajang MWC 2014 di Barcelona, Spanyol.