Teknoup.com --- Akes ke layanan jejaring sosial Twitter kini semakin diperketat. Mulai hari ini, Twitter menambahkan fungsi pengenalan pengguna tambahan melalui pesan singkat SMS. Opsi tersebut bisa diaktifkan pengguna melalui halaman Settings. Nantinya, untuk melakukan login, selain memasukkan password, pengguna harus memasukkan enam karakter yang dikirim Twitter ke ponsel pengguna. 'Hari ini kami mengenalkan sebuah sistem keamanan baru agar lebih menjaga akun Twitter anda: verifikasi login. Ini merupakan dua langkah otentifikasi. Saat Anda masuk ke twitter.com, nantinya akan ada pemeriksaan kedua untuk memastikan bahwa itu adalah benar-benar Anda. Sebelumnya Anda akan diminta memverifikasi nomor ponsel dan mengonfirmasi alaman email di halaman Settings,' Tulis Jim O'Leary, Produk Security Team Twitter. Penambahan sistem keamanan ini merupakan tindak lanjut Twitter atas kasus pencurian akun yang belakangan marak terjadi. Beberapa waktu lalu sejumlah akun Twitter milik media dan perusahaan besar diakses oleh pihak yang tidak berhak. Olehnya, akun curian tersebut digunakan untuk hal-hal yang negatif. Seperti yang terjadi pada akun Twitter milik kantor berita Associated Press. Akun AP memposting berita hoax yang isinya terjadi ledakan di gedung White House. Akibat berita palsu tersebut, pasar saham di AS mengalami penurunan yang drastis. banner-ads