Seharusnya atribut loncatan tinggi ini mutlak dimiliki para defender untuk menghalau bola. Tapi bakat ini justru banyak dimiliki para penyerang yang makin berbahaya jika duel di udara.banner-ads

Inilah mereka pemain bernaluri menyerang dengan lompatan macam pebasket:

1. Cristiano Ronaldo



Loncatan supertinggi bagi pesepakbola. Hal itu bisa dilakukan Ronaldo. Dan pembuktiannya lagi baru-baru ini ia tunjukkan.

Ronaldo bisa meloncat tinggi banget untuk membuat gol melalui kepalanya kala Juventus jumpa Sampdoria. CR7 bahkan bahkan menamai lompatan itu CR7 Air Jordan dengan hasil statistik loncat setinggi 2,56 meter. Dengan tinggi badannya itu, CR7 bisa loncat dua kali dari tubuhnya sendiri!

Pada sesi latihan di klubnya dulu, Ronaldo bahkan sering melompati bek Madrid, Marcelo saat berdiri tegak. Gila!

2. Zlatan Ibrahimovic



Bomber Swedia yang baru pisah dari LA Galaxy ini punya lompatan tinggi banget selain tubuhnya juga jangkung parah.

Tak pelak untuk duel udara, Zlatan adalah rajanya. Bek-bek kerap kewalahan jika beradu badan dengan Ibra untuk perebutan bola di udara.

Kakinya yang superpanjang dan kebiasaan bela diri sebagai atlet taekwondo, bikin Ibra menyeramkan di semua lini tubuhnya. Pemilik ban hitam taekwondo ini gilanya bisa bikin gol kayak apa aja dari udara.

3. Tim Cahill



Meski nggak sampai 180 cm untuk ukuran tubuhnya, penyerang Tim Cahill yang dulunya beroperasi sebagai gelandang punya skill lompat luar biasa.

Eks pemain Everton itu sudah sering kali mencetak gol lewat sundulan mautnya. Untuk pemain tak terlalu tinggi, ini adalah kemampuan istimewa untuk pesepakbola asal Australia tersebut.

Nggak di level timnas dan klub, Cahill rajanya bikin gol sundulan karena lompatannya yang tinggi banget.

4. Gareth Bale



Gareth Bale dulu adalah pendamping setia Ronaldo di Real Madrid. Selain sama-sama punya kecepatan dan dribbling yahud, Bale punya lompatan nyaris mirip Ronaldo.

Sayangnya meski lompatannya luar biasa, Bale jarang bikin gol dari kepala. Tapi kemampuannya ini sangat berguna untuk menghalau bola. Mungkin bakat Bale ini adalah posisinya dulu yang bek sebelum berevolusi jadi striker.