Kemarahan Aleix Espargaro soal tak adanya hukuman untuk Danilo Petrucci di MotoGP Argentina akhir pekan lalu ternyata masih panas hingga kini. Rider Aprilia Racing Team Gresini itu diperlihatkan di Twitter.

Espargaro twitwar dengan manajer tim Alma Pramac Racing, Francesco Guidotti. Usai balap, Espargaro mengunggah foto bukti Petrucci menabraknya dari belakang.

Ia pun melempar kritik tajam pada Race Direction yang tak melakukan tindakan. Pramac pun merilis pernyataan resmi mengenai insiden Petrucci dengan Espargaro. Meski tak menyebutkan secara spesifik kepada siapa pernyataan itu ditujukan, mereka tetap menegaskan bahwa insiden tersebut telah dikaji ulang oleh Race Direction seperti insiden-insiden lain.

"Alma Pramac Racing ingin menyatakan kekecewaan usai membaca komentar-komentar di beberapa media soal jalannya balapan Danilo Petrucci. Kontak antara Danilo Petrucci dan Aleix Espargaro tak menyebabkan konsekuensi apa pun pada kelanjutan balap kedua rider, tapi tetap dievaluasi dengan cara yang sama seperti kontak Johann Zarco dan Marc Marquez yang berdampak pada Dani Pedrosa dan Valentino Rossi," tulis mereka.

Aleix Espargaro Marah Soal Petrucci

Lewat Twitter, Espargaro pun menyebut pernyataan Pramac penuh omong kosong.

"Hahahaha ia menabrakku lebih keras ketimbang yang dilakukan Marquez! Omong kosong! Ada fotonya (sebagai bukti), jangan berbohong pada semua orang! @Petrux9 SELALU berkendara seperti ini!" tulisnya.

Melihat ucapan itu di media sosial, Guidotti sepertinya naik darah. Ia sampai membandingkan kejadian itu dengan GP Argentina musim lalu.

"Omong-omong, @Petrux9 lebih lunak daripada kau pada Dovizioso di Argentina 2017! Kaulah yang harus berhenti berkata omong kosong dan mencoba bicara di Safety Commission, bukannya di Twitter!" tuturnya.

banner-ads