Ada sinyal yang tak biasa dari gelandang Inter Milan, Marcelo Brozovic. Tanda ini kemudian menimbulkan spekulasi bahwa ia mendekat ke raksasa EPL.
Sebab tak biasa seorang pemain mengfollow akun resmi sebuah klub yang sebenarnya tak dibela.
Gelandang Kroasia ini kepergok menjadi follower akun Instagram MU. Ini menjadi tanda yang tak lazim.
Ditambah agen dari sang pemain baru baru ini juga menyebutkan ada pembicaraan dengan beberapa klub besar Inggris.
Nggak cuma United, jauh sebelum Brozovic memfollow klub Setan Merah, Arsenal terang-terangan menego dirinya.