banner-ads

Duel bigmatch Liga Inggris semalam yang mempertemukan MU vs Liverpool berakhir tanpa pemenang. Tapi laga berjalan sengit.

 

Bahkan sampai dua arsiteknya, Jose Mourinho dan Jurgen Klopp tak ketinggalan adu mulut alias cekcok di laga yang digelar di Old Trafford.

 

The Reds unggul lebih dulu lewat penalti James Milner sebelum akhirnya Setan Merah bisa menyamakan kedudukan via Zlatan Ibrahimovic jelang laga usai.

 

 

Namun dalam laga berlangsung ketat. Adu mulut Mou dan Klopp diawali insiden Roberto Firmino dan Ander Herrera di lapangan.

 

Kedua pelatih ini bahkan mesti dipisahkan karena adu mulut mereka."Dia (Klopp) pikir saya meminta agar pemainnya dikartu merah. Padahal tidak. Tidak ada masalah sama sekali," kata Mou di Telegraph.

 

Pada laga itu, kedua pelatih memang sama sama frustrasi. Klopp pun mengaku agak stres dengan tensi yang ada.

 

"Dia (Mourinho) menginginkan setidaknya kartu kuning. Saya tidak tahu," ucap Klopp.

 

"Saya pikir wasit sudah meniupkan peluitnya sebelum semua hal lainnya terjadi. Roberto adalah pesepakbola sejati dan dia ingin tetap berada di dalam pertandingan. Dia bisa saja mengoper bolanya tapi Herrera kemudian dikartu kuning.

 

"Pertandingannya menghibur, saya harus setuju, tapi itu tidak berkualitas tinggi," tambah eks manajer Chelsea menambahkan dilansir Sky Sports.