Yah bro, yang namanya kerja di bawah perintah, pasti ada aturan tertentu yang harus dipatuhi. Sama seperti di dunia sepak bola.

banner-ads

Kalo ada yang melanggar peraturan itu, pasti ada resikonya. salah satunya dipecat. Ini dia deretan pesepakbola yang dipecat secara tidak hormat.

 

Nicolas Anelka (West Brom)

Deretan Pesepakbola yang Dipecat Secara Tidak Hormat

Striker Prancis ini emang sering bikin ulah. Saat doi masih di West Brom, ia selebrasi gol dengan gerakan yang dikenal sebagai quenelle, yang punya konotasi anti-Semit.

Jelas, otoritas sepakbola kesal bro. FA langsung ngasih sanksi larangan 5 pertandingan, dan nyuruh Anelka kursus pendidikan. West Brom langsung mutusin kontrak dengan Anelka secara sepihak.

 

Kevin-Prince Boateng (Schalke)

Deretan Pesepakbola yang Dipecat Secara Tidak Hormat

Boateng pernah diskors setelah kekalahan melawan Cologne saat doi masih di Schalke. Manajer Roberto Di Matteo nyalahin kurangnya rasa saling percaya atas semua perintah Matteo. Yaudah, akhirnya doi dipecat pada Desember 2015.

 

Patrice Evra (Marseille)

Deretan Pesepakbola yang Dipecat Secara Tidak Hormat

Saat lagi pemanasan, ada suporter yang mengejek dirinya. Mantan bek Manchester United itu menendang supporter yang berada tepat di pinggir lapangan.

Ia diskors oleh l'OM, dan dituduh melakukan kekerasan, dilarang bermain di kompetisi UEFA hingga Juni 2018. Kemudian, Evra dipecat oleh klubnya.

 

Dennis Wise (Leicester City)

Deretan Pesepakbola yang Dipecat Secara Tidak Hormat

Wise merupakan legenda di Stamford Bridge. Sayangnya, doi enggak terlalu disukai di Leicester.

Wise "dideportasi" dari tur pra-musim di Finlandia karena berantem dengan rekan setimnya, Callum Davidson. Bukan cuma adu mulut, tulang rahang dan hidung Callum sampe patah akibat jotosan Dennis Wise. Yaudah, akhirnya doi dipecat.