Real Madrid boleh jadi tersukses musim ini dengan gelar prestis trofi La Liga dan tentu Liga Champions yang disambut begitu gegap-gempita karena bisa mematahkan kutukan juara bertahan.


Lalu MU yang lumayan mengoleksi tiga gelar juga sah sebagai klub paling tajir dan untung seperti dilansir The Sun menyalip Madrid yang masih mengungguli langganan peringkat tiga soal kaya yakni Barcelona.



Lalu bagaimana dengan Barcelona sendiri? Agak kontras dan lucu lantaran klub Camp Nou yang punya arsitek anyar itu menjadi klub sepakbola pembayar gaji terbesar di dunia. 

Data mengenai daftar dengan jumlah tanggungan gaji terbesar dalam satu musim itu sebagaimana dikutip Daily Mail. Dalam 25 klub teratas, Azulgrana menempati posisi pertama dengan tanggungan 320 juta euro atau setara Rp 4,7 triliun rupiah. Wow!

Musim ini sendiri Barca terakhir meraih gelar Piala Raja atau Copa del Rey. Soal bayar gaji Setan Merah masih ada di bawah Barcelona dengan tanggungan gaji sebesar 302 juta euro meski punya pemain termahal sejagat sekaligus salah satu gaji terbesar pula, Paul Pogba.



Gaji terbesar MU saat ini tercatat atas nama  Pogba dengan besaran 331 ribu euro di setiap pekan. Wayne Rooney ada di tempat selanjutnya dengan besaran 285 ribu euro.

Juara Liga Inggris, Chelsea, menempati posisi berikutnya dengan tanggungan gaji 293 juta euro. 

Juara Liga Champions, Madrid justru malah gemilang dengan gaya lebih irit semenjak dipegang Zinedie Zidane dengan tanggungan bayar gaji 285 juta euro.

banner-ads