Seperti yang santer beredar, akhirnya bek kawakan Juventus Patrice Evra resmi cabut. Bek Prancis ini pulang ke Ligue1 dengan bergabung dengan Olympique Marseille.
Evra sebenarnya sudah mengungkapkan bahwa ia akan pergi dari Juventus. Tapi tak seperti yang disebut-sebut, Evra bukan kembali ke klub lamanya, MU.
Seperti pesepakbola lain kebanyakan, eks pemain AS Monaco ini memilih menghabiskan usia tuanya di kampung halaman.
Tak disebutkan kontrak detail Evra. Tapi pemain Prancis yang pernah berseteru dengan Luis Suarez ini akan segera menjalani debut.
Evra sebelumnya ditawari pekerjaan sebagai staf pelatih di United oleh Jose Mourinho.
Tapi agaknya sang fullback masih bergairah berlari-lari di lapangan hijau dibanding menyusun strategi di dekat bench.
Selamat kembali ke Prancis, Evra!