Usai membuat tim Esport pada tahun lalu, Ford kini membuat terobosan lainnya yakni menciptakan mobil balap digital. Mereka pun menamakan poyek tersebut dengan nama 'Tim Fordzilla P1'.banner-ads

Kata Fordzilla sendiri diambil dari nama tim Esport bentukan mereka. Dan nantinya kapten tim tersebut akan memberikan sumbangsih berupa saran dalam proses penciptaan mobil balap digital tersebut.

"Kita semua senang memacu mobil impian kita, namun pada akhirnya ini semua adalah klon kendaraan dunia nyata yang mati-matian dibuat ulang di dunia digital," tutur Angelo Bulow, Kapten Tim Fordzilla Jerman.



Ia pun mengaku tak sabar untuk mencicipi sebagai orang pertama yang mengemudikan mobil tersebut.

"Akan sangat seru berada di balik kemudi #TimFordzillaP1 terlepas dari fakta bahwa kita tak hanya membantu menciptakannya dan tidak ada orang lain yang mengendarainya duluan," ungkap Angelo.

Tak hanya itu, para fans pun dapat menyumbangkan ide dan kreasinya melalui sebuah polling di Twitter resmi Ford.

Bahkan mobil tersebut digadang-gadang akan membuat semua orang tercengang baik dari segi penampilan maupun sistem yang digunakan.

"Bersiaplah untuk mobil balap dunia virtual yang akan diluncurkan dan didesain oleh tim desain dengan imajinasi mereka sebebas-bebasnya. Keterampilan para pemain sangatlah penting untuk memastikan mobil itu jadi yang terkeren di dunia," papar Direktur Desain Ford Erop, Amko Leenart.