banner-ads

Setiap fans memang sudah pasti hampir punya aksi atas kecintaannya terhadap idola. Begitupun dengan nenek satu ini yang begitu ngefans Jose Mourinho. 

Nenek berusia 59 tahun bernama Viv Bodycote agaknya begitu terobsesi dengan pelatih asal Portugal ini. Sebab, Viv sampai menato dada bagian atasnya dengan wajah Mou.

Fanatik Viv memang cuma pada Mou. Sebab, ia tak penting di mana Mou melatih saat ini.


Artinya nenek berambut bondol ini tak cinta-cinta amat pada klub tertentu. Karena Mou di Inggris sudah melatih Chelsea dan Manchester United, maka pernak-pernik kedua tim beda kota itu juga dimiliki Viv.

"Dia pelatih yang sangat inspirasional, dan aku begitu mencintainya dalam segala hal," ungkap Viv dilansir The Sun.

Sebelum punya tato, nenek satu ini juga sudah punya banyak atribut tentang Chelsea. Ia sempat mencintai London Biru, tapi ia kini juga ikut mencintai MU.

"Apa yang bisa saya bilang, saya cinta Jose, aku mendukung Chelsea penuh saat ia memanajeri, dan kini aku cinta dia di Manchester," ucapnya tersenyum.