Prestasi MU yang melempem musim ini harus ditebus dengan cara apapun musim depan. Membeli pemain dengan memecahkan rekor baru pun agaknya bakal ditempuh.
Winger Atletico Madrid yang telah berevolusi menjadi bomber, Antoine Griezmann pun jadi target serius Setan Merah di bursa transfer musim panas mendatang.
The Sun melaporkan, United siap menggelontorkan dana sampai 65 juta poundsterling. Dana ini mencapai Rp 1,2 triliun lebih!
Winger Atletico Madrid yang telah berevolusi menjadi bomber, Antoine Griezmann pun jadi target serius Setan Merah di bursa transfer musim panas mendatang.
The Sun melaporkan, United siap menggelontorkan dana sampai 65 juta poundsterling. Dana ini mencapai Rp 1,2 triliun lebih!
Utusan United diketahui telah memperhatikan pemain berpaspor Prancis yang telah mengoleksi 31 gol di ranah Spanyol musim ini. Pemandu bakat United secara langsung mengamati buruan mereka tersebut dalam berbagai kesempatan.
Tapi tampaknya nggak gampang merayu Griezmann saat ini. Apalagi timnya sendiri tengah begitu superior di La Liga ataupun Liga Champions.
Chelsea juga tengah serius mendekati mantan pemain Real Sociedad tersebut. Tak ketinggalan dengan PSG yang sebelumnya berniat bikin Griezmann hijrah ke Ligue 1.
Tapi United selalu punya rencana lain jika tak bisa mendapatkan Griezmann. Bomber Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang juga menjadi list belanja Louis Van Gaal untuk musim depan.