Bagi Hazard bersaudara, Chelsea adalah tempat berguru dan mengenyam pendidikan selain harta berlimpah. Masih ingat bahwa bukan cuma Eden Hazard yang jadi keluarga The Blues.

Kini ada lagi Hazard lainnya, dan terhitung ini adalah Hazard ketiga yang pernah didapat The Blues. 

Adik Eden, Kylian Hazard menjadi bagian Chelsea setelah ditransfer dari Ujpest, klub Hongaria. Tapi ia akan memperkuat tim Chelsea muda alias Chelsea U-22.



Ini sama seperti yang dialami adik Eden Hazard lainnya, Thorgan Hazard. Sayang pencapaian adiknya itu tak pernah bisa selevel sang kakak.

Thorgan memilih cabut dan dipinjamkan. Kini Thorgan menjadi andalan Mönchengladbach dan berkembang sebagaimana mestinya.

So kita lihat saja apakah adik Eden yakni Kylian Hazard bisa menorehkan sesuatu yang spesial sehingga bisa memperkuat tim utama Chelsea seperti kakaknya. Atau nasibnya malah seperti Thorgan?

Yang jelas Eden mengaku senang adiknya memperkuat Chelsea. "Saya senang Kylian datang ke Chelsea, namun menurut saya, Kylian membutuhkan tantangan baru. Dia bermain di Hongaria dan dia bilang ke saya 'Saya ingin menemukan sesuatu yang baru'," ucap Eden dilansir Daily Mail.

"Saya mengatakan kepadanya, datang ke Chelsea, saya akan berbicara dengan manajer untuk melihat apakah dia dapat melakukan sesuatu dan Chelsea merekrutnya, jadi saya bahagia untuknya."

banner-ads