Persebaya Surabaya mendapat lampu hijau mengikuti turnamen Piala Presiden 2015. Badan Profesional Indonesia (BOPI) merekomendasikan tim hijau-hijau itu tampil di perhelatan pra-musim ISL ini.

Persebaya Surabaya harus mengganti nama untuk mengikuti Piala Presiden 2015. Persebaya pun mengganti nama menjadi Persebaya United.

Tapi ada yang bikin heboh dari pergantian nama Persebaya itu. Di media sosial ramai soal logo-logo baru Persebaya yang bermunculan.

Salah satunya adalah soal pergantian logo menjadi mirip sekali dengan klub Manchester United. Simbol itu sangat mirip dengan logo klub Inggris tersebut. 

Hanya saja dalam desain logo itu ada lambang buaya dan hiu di tengah-tengahnya. Tapi sepertinya itu memang hanya ulah fans dari Persebaya saja.

Sebab sejauh ini, pihak klub tak tahu mengenai perubahan logo. Namun untuk perubahan nama memang diamini karena sebagai syarat dari untuk mengikuti turnamen.

banner-ads