Dari beberapa rider mereka yang turun, tak ada yang mampu meraih hasil maksimal. Hal itu terjadi karena beberapa perubahan yang terjadi justru menyulitkan.
 
"Transisi ini lebih sulit dari yang kami duga," kata Direktur HRC, Livio Suppo.
 
‎Dari hasil tes ketiga, Marc Marquez memang bisa mengalahkan catatan waktu Cal Crutchlow dan Casey Stoner. Meski begitu rider andalan Honda itu masih tertinggal jauh dari Jorge Lorenzo yang memimpin tes.
 
‎"Apa sebenarnya yang kami butuhkan? Ini jadi pertanyaan besar bagi kami," katanya.
 
 
‎Tak hanya melihat dari hasil negatif itu, mereka juga masih punya harapan untuk memperbaiki banyak hal setidaknya menjelang uji coba resmi di Phillip Island.
 
‎"Kami punya Crutchlow dan Tito Rabat buat mencoba mesin ini, tapi Rabat malah kecelakaan. Cuma Crutchlow yang mampu mencoba mesin ini", tukasnya.
banner-ads