banner-ads

MU berbaik hati dengan banyak melepas pemainnya ke Sunderland. Maklum saja The Black Cats kini dilatih oleh eks manajer Setan Merah, David Moyes.

Setelah melepas dua pemain mudanya, Paddy McNair dan Donald Love, Red Devils melepas juga winger Adnan Januzaj ke Sunderland.

Keputusan mudah bagi Januzaj menyusul Moyes ke sana. Sebab Moyes-lah yang menjadi sosok Januzaj kini dikenal luas.

Manajer Skotlandia itu memberikan debut bagi winger asal Belgia itu di tim senior United. Sempat tampil menjanjikan, keriernya meredup karena tindak-tanduknya yang disebut malas-malasan.



Kini Januzaj siap memberikan yang terbaik usai dipastikan takkan mendapat tempat utama bersama United asuhan Jose Mourinho.

"Sunderland AFC merampungkan perekrutan Adnan Januzaj dengan status pinjaman selama satu musim penuh dari Manchester United," terang pernyataan resmi The Black Cats.

"Pemain Belgia berusia 21 tahun menjadi perekrutan keempat pelatih David Moyes."

Moyes sendiri bertekad mengeluarkan lagi skill terbaik anak asuhnya tersebut. Ia juga yakin kedatangan eks pemain Borussia Dortmund itu akan memperkuat pasukannya.‎

‎"Adnan akan memberikan kami variasi berbeda," ucapnya.