Golden State Warriors sukses mengalahkan Cleveland Cavaliers di final NBA musim lalu. Berhasil menjadi juara, Marreese Speights cs pun ingin mempertahankan gelar tersebut pada musim depan.

banner-ads

Pebasket yang beberapa waktu lalu mengunjungi Indonesia tersebut ingin Warriors cepat berbenah untuk meningkatkan kualitas‎. Apalagi tugas ke depan dinilainya bakal lebih sulit.

Ia mengatakan, timnya saat ini menjadi unggulan karena telah merengkuh juara. Itu juga yang bakal diantisipsi oleh lawan-lawannya ‎ke depan untuk menjegal laju mereka.

Speights mengaku bangga bisa mengalahkan Cavaliers yang dipimpin oleh Lebron James. Menurutnya itu menjadi hal yang membuatnya lebih bersemangat menghadapi musim ini.

Banyak rekor yang diraih pebasket 28 tahun itu bersama Warriors. Ia pernah menjadi pencetak poin terbanyak dalam satu pertandingan. Kala itu ia melawan mantan timnya Philadelphia 76ers dengan mencetak 32 poin.