Sebagai kapten Real Madrid, Sergio Ramos ‎mengaku secara jujur dirinya bahagia jika melihat klub rival, Barcelona terpuruk. Baginya, terpuruknya Los Cules akan menguntungkan El Real.

‎"Tentu saja saya enjoy kalau sesuatu yang buruk dialami Barcelona. Saya senang karena itu menguntungkan kami," ucapnya dilansir Soccerway.

"Saya tak pernah berharap hal buruk terjadi pada orang lain. Saya menikmati penderitaan Barcelona sebab bagus untuk Madrid," tambahnya.

Barcelona belakangan memang sedikit goyah lantaran kalah beruntun meski sebenarnya masih berada di puncak klasemen. Namun mereka berhasil bangkit kala kontra Deportivo La Coruna akhir pekan lalu dengan membantai klub bermarkas di Raizor itu dengan skor 8-0.

Tapi bagi Ramos, keterpurukan Barca dimulai saat bertemu timnya di El Clasico jilid dua beberapa waktu lalu. Sebab setelah itu, Azulgrana juga terdepak dari Liga Champions dan kerap kalah di La Liga.

Bagi Ramos yang pernah membela Sevilla, kekalahan El Barca dari El Real merupakan pukulan telak bagi tim Catalunia.

‎"Kami menang di Camp Nou menjadi pukulan telak untuk mereka. El Clasico bernilai lebih dari tiga poin. Secara mental itu sangat sulit untuk mereka," paparnya.

Laju positif Madrid juga tak lepas dari peraihan pelatih. Zinedine Zidane yang menggantikan Rafael Benitez terbukti manjur untuk mengembalikan mental para pilar Los Blancos.

"Barcelona sempat memimpin jauh, tapi kami memangkas selisih. Tentu saja itu menimbulkan keraguan," tandas bek yang tajam kala tendangan sudut.

banner-ads