OK, jadi Ryan Reynolds nggak beneran lompat dari atas jembatan layang dan masuk ke dalam mobil berkecepatan tinggi di film Deadpool. Terima kasih kepada visual efek.
 
Sebuah video baru aja beredar tentang bagaimana pembuatan adegan itu melalui visual efek. Jadi Ryan nggak pakai stunt-double, semua kreasi komputer.
 
Video yang dirilis Atomic Fiction itu menampilkan bagaimana mereka membuat adegan-adegan dramatis di film Deadpool lewat VFX. Tiap adegan asli dibandingkan dengan efek komputer yang mereka bangun.
 
 
Selain adegan kejar-kejaran mobil yang dahsyat, ditampilkan juga waktu Deadpool menghajar para begundal. Termasuk waktu Deadpool buka topengnya di depan Ajax. 
 
Dalam film, Deadpool juga kelihatan jago banget lompat sana sini seperti ninja. Lagi-lagi ternyata itu karena visual efek. Simak aja videonya di bawah ini, bro!
 
banner-ads