Laporan yang dibuat media Spanyol Marca agak keterlaluan terkait rumor transfer Real Madrid.

El Real diketahui memang naksir dengan gelandang Juventus ini. Tapi laporan yang dibuat agak tak masuk akal.


Sebab, Madrid disebut rela kehilangan gelandang vitalnya, Toni Kroos demi Pogba yang belum tentu cocok di La Liga meski ia adalah pemain hebat. 

Gilanya, Madrid disebut siap menggelontorkan dana sebesar 120 juta euro pula plus Kroos yang sudah terbukti dirinya begitu penting di lini tengah klub Santiago Bernabeu.

Sebelumnya Presiden Madrid, Florentino Perez memang terang-terangan mengakui terpikat oleg servis gelandang asal Prancis milik klub kota Turin tersebut.


"Pogba merupakan pemain hebat, tetapi di lini tengah kami memiliki enam pemain hebat, jadi saya tak ingin membahas rumor dan spekulasi," ucapnya.

"Meski ia memikat saya, sulit untuk menemukan kesepakatan bila tak ada klausul."

"Jika pemain sepertinya tersedia, kami mungkin maju untuknya, tapi harus ada kesepakatan yang dicapai," tambah Perez.
banner-ads