MotoGP Argentina menyisakan pemandangan menarik antara Marc Marquez dan Valentino Rossi. Dua rider yang berselisih itu akhirnya kembali berjabat tangan.

Keduanya bersalaman setelah balapan. Marquez juara dan Rossi naik podium dua. Jabat tangan tersebut menandai setahun setelah hubungan keduanya kembali memburuk.

Musim lalu, hubungan mereka kembali buruk setelah balapan di Termas de Rio Hondo. Kala itu, Marquez kembali disebut sebagai biang keladi Rossi crash, hingga tak bisa melanjutkan balapan.



Usai balapan Marquez mendatangi paddock Rossi namun ditolak. Setelah itu, Marquez juga menawarkan jabat tangan di San Marino, namun Rossi kembali menolak.

Perselisihan dua pembalap tersebut sebenarnya sudah berlangsung lama, tepatnya sejak MotoGP 2015. Penggemar tentu tahu insiden Clash Sepang yang bikin hubungan keduanya hancur.

Terlebih bagi Rossi, yang punya kans meraih gelar juara dunia untuk ke-10 harus sirna karena dalam balapan terakhir, ia harus mendapatkan penalti start di posisi terakhir.

Rossi menuding Marquez sengaja membantu Jorge Lorenzo menjegalnya merebut gelar juara dunia MotoGP 2015.

banner-ads