Kedatangan Granit Xhaka dan sesaknya lini tengah Arsenal kabarnya akan mulai berdampak bagi Jack Wilshere. Kebetulan Wilshere memang terus cedera dibanding menunjukkan skillnya dengan maksimal selama ini.
Punya fisik ringkih, konon gelandang yang sempat bermain bersama Inggris di Piala Eropa 2016 kemarin itu akan dilepas Arsenal.
Punya fisik ringkih, konon gelandang yang sempat bermain bersama Inggris di Piala Eropa 2016 kemarin itu akan dilepas Arsenal.
Skysports melaporkan, Arsene Wenger agaknya mulai pikir-pikir membiarkan si Nomor 10 yang akrab dengan meja pemulihan ini pergi.
Mantan pemain pinjaman Bolton Wanderers ini siap dilepas jika ada klub yang siap membayar gaji dengan meminjamnnya. Wilshere pun tampaknya sudah cukup frustrasi selalu bermasalah dengan kondisi fisiknya.
Namun kabar ini belum terkonfirmasi baik dari pihak Wilshere, Wenger maupun pihak klub lainnya.